Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Mules Saat Hamil Muda Dan Tips Mengatasinya

Mules saat hamil muda - Tahukah Anda bahwa hampir 75% ibu hamil mengalami rasa mules ?? Apa sih penyebabnya ?? Bagaimana cara mengatasinya ??

Pertanyaan itu memang kerap terlontar dari sebagian besar ibu hamil yang sering merasakan mules di perut. Sebenarnya perut mules saat hamil muda itu disebabkan oleh banyak faktor, namun pada intinya rasa mules tersebut diakibatkan karena hormon membentuk membentuk otot sphincter pada perut bagian bawah sehingga perut bagian atas menjadi lebih rileks. Pada saat hamil janin akan mendorong perut naik. Pada saat kejadian ini terjadi bersama - sama maka bisa menimbulkan rasa mules di perut, apalagi kalau Anda dalam keadaan lelah.

Sebenarnya mules saat hamil adalah masalah yang umum dialami oleh ibu hamil. Namun, karena hal itu membuat ketidak nyamanan, disini akan kami tulis beberapa tips untuk mengatasi mules saat hamil muda.
Mules Saat Hamil Muda Dan Tips Mengatasinya
ilustrasi mules saat hamil

Tips Mengatasi Mules Saat Hamil Muda


Apabila Anda adalah salah satu dari jutaan orang yang mengalami mules saat hamil, Anda bisa praktekkan tips dibawah ini untuk mencegah dan mengatasi rasa mules tersebut. Inilah beberapa tips tersebut :

1. Atasi mules saat hamil muda dengan kengenali tubuh


Jika Anda mengetikkan kata kunci " cara mengatasi mules saat hamil " di mesin pencari internet, maka akan anda temukan ribuan bahkan jutaan hasil temuan. Namun tahukah anda, bahwa hal terpenting untuk mengatasi mules saat hamil adalah mengenali tubuh ??

Ibu hamil sebaiknya pandai - pandai mengenali apa yang dibutuhkan oleh tubuh dan apa saja yang tidak diterima oleh tubuh. Misalnya, sebelum hamil Anda suka dengan susu dan tidak ada masalah ketika anda minum susu, tapi setelah hamil timbul masalah setelah minum susu, maka untuk sementara waktu jangan minum susu dulu. Itulah yang saya maksud dengan mengenali tubuh. Jadi, untuk mengatasi mules saat hamil itu bukan masalah baik buruknya kandungan gizi suatu makanan dan minuman, tapi apakah tubuh bisa menerima atau tidak.

2. Minum obat pencernaan ketika mules hamil muda


Ketika perut terasa mules, coba Anda minum obat pelancar pencernaan. Gunakan obat alami saja, yaitu obat yang berasal dari sayuran dan buah sehingga tidak membahayakan janin. Jangan lakukan cara ini dengan berlebihan karena bisa berefek kurang baik bagi kesehatan.

3. Manfaatkan probiotik acidophilus untuk mencegah mules Saat Hamil Muda


Probiotik ini tidak hanya bisa digunakan untuk mengatasi sariawan tapi juga bisa anda gunakan untuk mencegah mules yang terjadi saat hamil muda, karena bisa membantu melancarkan pencernaan.

4. Cegah mules saat hamil dengan makan sedikit tapi sering


Untuk mencegah rasa mules saat hamil anda bisa mengatur pola makan lain dari biasanya, yaitu makan sedikit tapi sering. Misalnya porsi makan siang, silakan dibagi menjadi 3 bagian lalu dimakan selang 1/2 atau 1 jam. Dengan cara ini rasa mules saat hamil bisa dicegah.

5. Tidak merokok bisa mencegah mules


Jika anda sedang hamil muda sebaiknya jangan merokok, karena bisa menambah rasa mules. Selain itu merokok juga merupakan pantangan bagi ibu hamil agar tidak keguguran. Zat berbahaya yang terkandung dalam rokok bisa membahayakan janin dalam kandungan.

6. Jangan konsumsi alkohol agar perut tidak mules


Selain rokok, alkohol juga perlu anda hindari karena zat cid yang terkandung dalam alkohol bisa membuat perut ibu hamil menjadi tambah mules. Demi kesehatan dan keselamatan janin sebaiknya jangan minum alkohol pada masa kehamilan.

7. Cegah mules saat hamil muda dengan banyak konsumsi sayuran


Sayuran adalah makanan sehat yang sangat baik dikonsumsi oleh ibu hamil. Untuk mencegah mules saat hamil hendaknya perbanyak sayuran yang mengandung alkali misalnya buah kurma. Selain itu, jangan banyak konsumsi makanan berkadar gula tinggi.

Perut mules saat hamil muda seakan tidak bisa dihindari, namun dengan tips diatas semoga bisa membantu mengatasinya. Saat perut mulai mules, cobalah untuk menarik nafas dalam dan mengeluarkan dengan perlahan. Lakukan gerakan senam yoga juga bisa Anda lakukan untuk mengurangi mules saat hamil muda. Selain itu, ibu hamil disarankan untuk tidak banyak makanan yang beragam jenisnya karena tubuh akan sulit mencerna karbohidrat dan protein secara bersamaan.

Post a Comment for "Mules Saat Hamil Muda Dan Tips Mengatasinya"