Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Minum Es Saat Hamil 5 Bulan, Bolehkah ?

Minum es saat hamil - Ada sebuah mitos yang tersebar luas di masyarakat, yaitu minum es saat hamil bisa membuat bayi menjadi besar. Benarkah pernyataan tersebut ? Silahkan simak uraian penjelasan berikut ini untuk mendapat kejelasan tentang pernyataan tersebut.

Jangan heran jika Anda sedang hamil bawaannya haus terus dan selalu ingin minum es, karena peningkatan hormon ibu hamil membuat suhu tubuh cenderung tinggi. Namun keinginan untuk menenggak segarnya es terkadang tak bisa terlaksana karena takut terjadi sesuatu yang membahayakan janin, yaitu bayi jadi besar sehingga sulit untuk dilahirkan.

Minum Es Saat Hamil 5 Bulan
source of pixabay.com
Padahal, pernyataan tersebut sebenarnya hanyalah sebuah pendapat yang belum pasti kebenarannya. Secara medis, minum es tidak ada hubungannya dengan besar kecil bayi, sehingga aman dikonsumsi asal tidak terlalu sering. Bagaimana jika ibu hamil sudah memasuki usia kandungan 5 bulan masih suka minum es ? aman atau tidak ?

Minum es Saat Hamil 5 Bulan


Sebagaimana telah dijelaskan diatas bahwa minum es itu tidak ada hubungannya dengan besar kecil bayi dan sulit atau tidaknya proses persalinan. Minum es aman bagi ibu hamil selama tidak terlalu sering. Ibu hamil tidak dianjurkan minum minuma dingin terlalu sering karena minuman dingin itu membuat tubuh perlu banyak membakar kalori.

Jika kalori ibu hamil banyak yang keluar, bisa dipastikan ibu hamil kekurangan kalori dan tubuh terasa lebih mudah lelah. Tanpa minum es pun ibu hamil akan merasakan letih dan lelah tidak seperti biasa karena pengaruh peningkatan hormon. Apalagi kalau kalori ibu hamil banyak yang dikeluarkan untuk menghangatkan tubuh, pasti rasa lelah tersebut semakin parah.

Hindari Minum Es Sirup Saat Hamil


Pada saat cuaca panas dan rasa haus terasa sangat menyiksa, es sirup dingin pasti sangat segar dan cocok untuk mengobatinya. Namun bagaimana dengan ibu hamil ? aman kah baginya ?

Inilah yang sering diabaikan ibu hamil, mereka masih banyak yang nekat mengkonsumsi es sirup untuk menghilangkan rasa haus.  Hal ini harus dihindari karena ibu hamil yang banyak mengkonsumsi makanan dan minuman manis sangat beresiko terkena serangan diabetes.

Selain ancaman diabetes, terlalu banyak makanan dan minuman manis bisa membuat ukuran bayi menjadi lebih besar sehingga menyulitkan proses persalinan.

Mengapa minum sirup bisa menyulitkan proses persalinan ?


Karena dengan minum es sirup yang rasanya sangat manis bisa membuat janin besar. Hal ini terjadi karena pada saat kadar gula darah ibu meningkat, secara otomatis janin pun ikut mendapat asupan gula yang banyak sehingga membuat ukuran bayi bertambah besar. Jadi yang membuat janin berukuran besar itu bukan es nya tapi kadar gulanya.

Saran kami, sebaiknya ibu hamil membatasi diri dalam mengkonsumsi es sirup atau aneka macam es lain yang banyak mengandung kadar gula, apalagi bagi ibu hamil yang mempunyai riwyat penyakit gula. Untuk menghindari ukuran bayi terlalu besar sehingga menyulitkan proses persalinan, ibu hamil harus bisa mengontrol diri, jangan sembarangan dalam mengkonsumsi makanan dan minuman yang manis - manis.

Minum es saat hamil 5 bulan boleh - boleh saja, asal tidak berlebihan dan bukan es manis. Anda tidak perlu takut minum es selama masih bisa dikontrol. Rawat kehamilan dengan sebaik - baiknya dan jika ada keluhan segera saja periksakan ke dokter, jangan ditunda - tunda.

Post a Comment for "Minum Es Saat Hamil 5 Bulan, Bolehkah ?"