Makanan Penambah Darah Ibu Hamil, Anda Harus Tahu
Makanan penambah darah ibu hamil - Dalam menjalani kehamilan, bunda harus benar - benar menjaga kesehatan agar tidak banyak keluhan yang muncul. Satu hal yang wajib dilakukan oleh ibu hamil dalam menjaga kesehatan adalah memenuhi kebutuhan zat besi. Biasanya dokter atau bidan memberi obat tambah darah pada ibu hamil agar tidak sampai kurang darah (anemia).
Namun demikian, ada sebagian ibu hamil yang lebih suka memenuhi kebutuhan zat besi dengan mengkonsumsi makanan penambah darah tanpa mengkonsumsi obat penambah darah. Apabila Anda termasuk orang yang tidak suka minum obat, silakan baca artikel ini hingga selesai untuk mengetahui makanan apa saja yang cocok untuk menambah darah ibu hamil.
Agar ibu hamil tetap sehat dan tidak banyak menjumpai keluhan, salah satu langkah yang harus dilakukan adalah dengan mengkonsumsi makanan penambah darah. Di bawah ini adalah beberapa makanan yang mengandung banyak zat besi, jumlahnya cukup banyak sehingga kami kategorikan menjadi tiga, yaitu buah, sayur dan jenis makanan lainnya.
Dari sekian banyak buah - buahan ada banyak jenis buah yang kaya akan zat besi. Anda bisa mengkonsumsi buah penambah darah sewajarnya saja karena sebaik apapun makanan yang dikonsumsi kalau dimakan dalam jumlah banyak justru dapat menimbulkan efek negatif.
Buah delima merupakan buah penambah darah yang sangat cocok untuk ibu hamil. Wanita hamil yang mengalami anemia sering kali disarankan untuk mengkonsumsi buah ini. Kandungan zat besi yang cukup tinggi dalam buah ini sangat efektif untuk menaikkan kadar HB yang drop. Tak hanya mengandung zat besi, buah delima juga mengandung banyak nutrisi seperti vitamin, c, vitamin E, vitamin A dan asam folat sehingga buah delima ini tergolong buah yang bagus untuk ibu hamil
Kurma adalah jenis buah yang banyak dijumpai di daerah panas, terutama di daerah Timur Tengah. Seiring perkembangan teknologi, buah kurma pun tersebar di hampir seluruh dunia, tak terkecuali Indonesia. Kandungan nutrisi yang terdapat di dalam buah kurma tergolong cukup lengkap, antara lain adalah zat besi, kalsium, vitamin dan magnesium. Oleh karena mengandung zat besi yang cukup banyak, buah kurma bisa digolongkan sebagai makanan penambah darah ibu hamil.
Salah satu manfaat buah bit adalah membantu meningkatkan kadar HB ibu hamil, pasalnya buah ini memiliki kandungan zat besi yang tidak sedikit. Untuk mendapatkan hasil yang lebih baik, buh bit bisa dijus bersama dengan jambu merah atau tomat. Zat besi yang terkandung dalam buah bit mencapai 1,2mg per buah sehingga buah ini cukup efekstif dalam mengatasi anemia (kurang darah). Selain mengandung zat besi, buah bit juga memiliki kandungan asam folat yang bermanfaat untuk membantu proses perkembangan otak janin.
Selain buah - buahan, aneka jenis sayuran pun juga banyak yang mengandung zat besi. Sayuran yang mengandung banyak zat besi sangat baik dikonsumsi oleh ibu hamil guna memenuhi kebutuhan zat besi dan mencegah anemia. sayuran yang mengandung zat besi bisa digolongkan dalam daftar makanan penambah darah ibu hamil. Adapun jenis sayuran yang banyak mengandung zat besi antara lain adalah sebagai berikut :
Tak diragukan lagi, sayur bayam merupakan jenis sayur yang mempunyai peranan penting dalam mengatasi anemia (kurang darah). Manfaat bayam bagi kesehatan tubuh tidak hanya cerita fiktif dalam kartun "popeye si pelaut" tapi memang kenyataannya sayur bayam sangat bermanfaat. Bayam tak hanya mengandung zat besi, tapi juga mengandung serat, asam folat dan beta karoten. Untuk itu, konsumsi bayam selama kehamilan untuk menjaga kehamilan tetap sehat dan menyenangkan.
Jika dilihat dari bentuknya memang tidak begitu menarik, namun jika dilihat dari segi manfaat, ternyata brokoli mampu menyumbangkan banyak manfaat bagi kesehatan manusia. Selain mengandung zat besi, brokoli juga mengandung kalsium, vitamin dan serat. Kandungan vitamin C dalam brokoli dapat membantu menjaga kesehatan tubuh dan menghalau serangan berbagai macam jenis penyakit.
Selain buah dan sayur, ada jenis makanan lain yang perlu dikonsumsi ibu hamil guna memenuhi kebutuhan zat besi. Pastikan setiap makanan yang Anda konsumsi adalah makanan sehat yang tidak membahayakan kehamilan. Hindari sebisa mungkin pantangan makanan ibu hamil selama kehamilan berlangsung. Di bawah ini adalah beberapa jenis makanan yang mengandung zat besi
Semua jenis kacang mampu memberikan efek positif bagi ibu hamil dan janin karena mengandung protein nabati begitu banyak. Selain itu, kacang - kacangan juga mempunyai kandungan zat besi yang dapat memulihkan energi ibu hamil yang telah habis terkuras. Adapun jenis kacang yang baik untuk ibu hamil antara lain adalah kacang hijau, kacang polong, kacang almond, kacang merah, kacang kedelai dan lain lain.
Daging merupakan lauk andalan orang masa kini. Zaman dulu kalau mau makan daging harus menunggu ada acara penting atau mau kedatangan tamu agung, tapi sekarang ini hampir setiap hari menu masakan dilengkapi dengan daging. Manfaat makan daging saat hamil sangat banyak, salah satunya adalah untuk menambah darah.
Namun demikian, ada sebagian ibu hamil yang lebih suka memenuhi kebutuhan zat besi dengan mengkonsumsi makanan penambah darah tanpa mengkonsumsi obat penambah darah. Apabila Anda termasuk orang yang tidak suka minum obat, silakan baca artikel ini hingga selesai untuk mengetahui makanan apa saja yang cocok untuk menambah darah ibu hamil.
Makanan Penambah Darah Ibu Hamil
Agar ibu hamil tetap sehat dan tidak banyak menjumpai keluhan, salah satu langkah yang harus dilakukan adalah dengan mengkonsumsi makanan penambah darah. Di bawah ini adalah beberapa makanan yang mengandung banyak zat besi, jumlahnya cukup banyak sehingga kami kategorikan menjadi tiga, yaitu buah, sayur dan jenis makanan lainnya.
image from pixabay
Buah Penambah Darah
Dari sekian banyak buah - buahan ada banyak jenis buah yang kaya akan zat besi. Anda bisa mengkonsumsi buah penambah darah sewajarnya saja karena sebaik apapun makanan yang dikonsumsi kalau dimakan dalam jumlah banyak justru dapat menimbulkan efek negatif.
Buah delima
Buah delima merupakan buah penambah darah yang sangat cocok untuk ibu hamil. Wanita hamil yang mengalami anemia sering kali disarankan untuk mengkonsumsi buah ini. Kandungan zat besi yang cukup tinggi dalam buah ini sangat efektif untuk menaikkan kadar HB yang drop. Tak hanya mengandung zat besi, buah delima juga mengandung banyak nutrisi seperti vitamin, c, vitamin E, vitamin A dan asam folat sehingga buah delima ini tergolong buah yang bagus untuk ibu hamil
Buah Kurma
Kurma adalah jenis buah yang banyak dijumpai di daerah panas, terutama di daerah Timur Tengah. Seiring perkembangan teknologi, buah kurma pun tersebar di hampir seluruh dunia, tak terkecuali Indonesia. Kandungan nutrisi yang terdapat di dalam buah kurma tergolong cukup lengkap, antara lain adalah zat besi, kalsium, vitamin dan magnesium. Oleh karena mengandung zat besi yang cukup banyak, buah kurma bisa digolongkan sebagai makanan penambah darah ibu hamil.
Buah bit
Salah satu manfaat buah bit adalah membantu meningkatkan kadar HB ibu hamil, pasalnya buah ini memiliki kandungan zat besi yang tidak sedikit. Untuk mendapatkan hasil yang lebih baik, buh bit bisa dijus bersama dengan jambu merah atau tomat. Zat besi yang terkandung dalam buah bit mencapai 1,2mg per buah sehingga buah ini cukup efekstif dalam mengatasi anemia (kurang darah). Selain mengandung zat besi, buah bit juga memiliki kandungan asam folat yang bermanfaat untuk membantu proses perkembangan otak janin.
Sayuran Penambah Darah Ibu Hamil
Selain buah - buahan, aneka jenis sayuran pun juga banyak yang mengandung zat besi. Sayuran yang mengandung banyak zat besi sangat baik dikonsumsi oleh ibu hamil guna memenuhi kebutuhan zat besi dan mencegah anemia. sayuran yang mengandung zat besi bisa digolongkan dalam daftar makanan penambah darah ibu hamil. Adapun jenis sayuran yang banyak mengandung zat besi antara lain adalah sebagai berikut :
Sayur bayam
Tak diragukan lagi, sayur bayam merupakan jenis sayur yang mempunyai peranan penting dalam mengatasi anemia (kurang darah). Manfaat bayam bagi kesehatan tubuh tidak hanya cerita fiktif dalam kartun "popeye si pelaut" tapi memang kenyataannya sayur bayam sangat bermanfaat. Bayam tak hanya mengandung zat besi, tapi juga mengandung serat, asam folat dan beta karoten. Untuk itu, konsumsi bayam selama kehamilan untuk menjaga kehamilan tetap sehat dan menyenangkan.
Brokoli
Jika dilihat dari bentuknya memang tidak begitu menarik, namun jika dilihat dari segi manfaat, ternyata brokoli mampu menyumbangkan banyak manfaat bagi kesehatan manusia. Selain mengandung zat besi, brokoli juga mengandung kalsium, vitamin dan serat. Kandungan vitamin C dalam brokoli dapat membantu menjaga kesehatan tubuh dan menghalau serangan berbagai macam jenis penyakit.
Makanan Penambah Darah Ibu Hamil
Selain buah dan sayur, ada jenis makanan lain yang perlu dikonsumsi ibu hamil guna memenuhi kebutuhan zat besi. Pastikan setiap makanan yang Anda konsumsi adalah makanan sehat yang tidak membahayakan kehamilan. Hindari sebisa mungkin pantangan makanan ibu hamil selama kehamilan berlangsung. Di bawah ini adalah beberapa jenis makanan yang mengandung zat besi
Kacang - kacangan
Semua jenis kacang mampu memberikan efek positif bagi ibu hamil dan janin karena mengandung protein nabati begitu banyak. Selain itu, kacang - kacangan juga mempunyai kandungan zat besi yang dapat memulihkan energi ibu hamil yang telah habis terkuras. Adapun jenis kacang yang baik untuk ibu hamil antara lain adalah kacang hijau, kacang polong, kacang almond, kacang merah, kacang kedelai dan lain lain.
Daging
Daging merupakan lauk andalan orang masa kini. Zaman dulu kalau mau makan daging harus menunggu ada acara penting atau mau kedatangan tamu agung, tapi sekarang ini hampir setiap hari menu masakan dilengkapi dengan daging. Manfaat makan daging saat hamil sangat banyak, salah satunya adalah untuk menambah darah.
Namun demikian, ibu hamil harus memastikan daging yang akan dikonsumsi benar benar matang. Daging mentah atau setengah matang sangat tidak dianjurkan bagi ibu hamil karena termasuk makanan yang tidak boleh dikonsumsi ibu hamil
Masih banyak makanan penambah darah ibu hamil yang belum bisa kami tulis pada kesempatan ini, insy@ akan dilanjutkan di lain kesempatan. Semoga informasi ini bisa menambah pengetahuan kita dalam merawat kehamilan.
Masih banyak makanan penambah darah ibu hamil yang belum bisa kami tulis pada kesempatan ini, insy@ akan dilanjutkan di lain kesempatan. Semoga informasi ini bisa menambah pengetahuan kita dalam merawat kehamilan.
Post a Comment for "Makanan Penambah Darah Ibu Hamil, Anda Harus Tahu"
==> Silahkan berkomentar dengan sopan dan sesuai topik
==> Mohon maaf komentar spam tidak akan dipublish